Review: EMERGENCY COUPLE by Despersaa









Judul: Emergency Couple
Penulis: Despersaa
Penerbit: Naminabooks

BLURB



Bianca pikir, menjadi seorang selebriti terkenal yang begitu dicintai satu Indonesia Raya membuatnya tidak perlu sibuk untuk memikirkan laki-laki yang akan ia nikahi kemudian hari. Mulai dari yang berwajah tampan, hingga sampai yang memiliki pundi-pundi rupiah bahkan dolar yang tidak berseri, semuanya pernah bertekuk lutut di kakinya.

Namun, apa yang dipikirkan Bianca itu hancur dalam satu malam. Impiannya untuk memiliki suami yang begitu tergila-gila dengannya seketika hancur berkeping-keping, saat secara tidak terduga ia harus menikah dengan Aksadrian Abimana, seorang Dokter dan sangat jauh dari kata romantis, yang secara kebetulan akibat kegilaan satu malam, membuat mereka berakhir di atas ranjang dan menyebabkan Bianca hamil.

Boro-boro diperlakukan selayaknya seorang princess, yang ada Bianca semakin stres. Satu pertanyaan Bianca, dari seluruh laki-laki yang berpotensi tergila-gila dengannya di luar sana, kenapa harus laki-laki menyebalkan dan tidak romantis seperti Adrian yang menjadi suami dan ayah dari janin yang sedang ia kandung?! 


======================================================================

Siapa nih yang ngikutin Abimana Series?

Kali ini kisah si Adrian yang mana kisahnya sudah dikasi pembuka di Kissing The Playboy (jangan lupa baca review aku ya!). Adrian menghamili Bianca, artis yang semapyt dekat dengan sepupunya, Ares. Adrian yang gentleman tentu saja mau bertanggung jawab. Tapi kok malah Bianca menolak ya?


Konflik utamanya ga terbaca waktu awal-awal cerita. Alasan Bianca nolak dinikahi Adrian. Padahal biasanya kan kalau MBA pasti minta pertanggungjawaban sang lelaki. Lah apa donk alasannya?
Adrian di sini juga ada pesaing. Damar, sahabat Bianca. Tapi bukan Abimana namanya kalau ga bisa menghempaskan rival. Sosok Adrian sebagai suami di sini emang sabar banget ngadepin Bianca yang banyak tingkah.

Humor yang diselipi seperti biasa: pas dan receh. 

Ini novel yang dicetak secara self publish. Mungkin itu sebabnya tidak melewati editor ya. Soalnya aku merasa ga nyaman dengan keberadaan tanda baca yang tidak semestinya berada di situ. Jadi ga enak gitu 'nada' bacanya.  Tapi tentu saja dari segi cerita mah udah oke banget.

Btw, aku suka banget sama judulnya. Serba pas gitu. Bianca dan Adrian terpaksa jadi pasangan. Kata 'emergency' dibayanganku langsung merujuk ke Ambulance, dimana Ambulance berhubungan dengan rumah sakit dan rumah sakit berhubungan dengan dokter. Dokter tentu saja si Adrian. Wakakaka cocokologi

Comments