Penulis: Soraya Nasution
Penerbit: Elexmedia
BLURB
Sudah setahun April mengabdi di sebuah kantor konsultan yang bergerak di bidang konstruksi. Nyaman, minim persaingan, dan fleksibel. Suasana yang sulit dijumpai di lingkungan kerja kebanyakan. Namun, selalu ada harga yang harus dibayar. Seperti bobot pekerjaan yang bikin puyeng, deadline yang suka tiba-tiba, delegasi tugas tanpa instruksi detail, dan puluhan tender yang diikuti dalam waktu berdekatan.
Seakan semuanya belum cukup, rasanya kepalanya mau pecah saat sebuah pertanyaan muncul ketika dia sedang mengerjakan tugas lain yang juga mendesak. Seringnya, pertanyaan itu meluncur dari seorang manajer teknik bernama Dewangga Bayuzena, laki-laki yang entah kenapa selalu bikin jantung para staf ketar-ketir dengan satu pertanyaan kebanggaannya ini; "Progresnya berapa persen?”
========================================================================
April dkk suka sebel sama PakDe dikarenakan hobi bgt nanyain progres. Aku paham kok Pril :') ditanyain progres melulu bikin stres huhu... tp lama2 April stres bukan karna ditanyain progres tapi karna.... jengjeeengg... Novel ini humornya edan gaes. Aku suka geleng2 sama tingkah2nya para member grup hebringers ππ
Btw seru kali ya ikutan taruhannya grup hebringers. Eh taruhan apa? Baca dulu gengs biar tau hihi.. Aku baru pertama baca novel berlatar ttg dunia konstruksi. Seru! Aku jd tahu bagaimana proses dr suatu konstruksi bangunan. Ternyata bnyak hal yg perlu diperhatikan
Aku suka banget sama covernya! Bentuk '?' Dibuat kayak ruangan kantor. Sambil nebak2 ni mana April sama PakDe π dan juga ter-π banget sama halaman pertamanya. Dimulai dg laman chat wa, lalu bersambung ke judulnya. K.E.R.E.N.
Comments
Post a Comment